Masjid Raya Baitul Khairat Catat Dua Rekor MURI, Kubah dan Jam Analog Terbesar di Indonesia

By Inul Irfani 15 Okt 2025, 16:29:42 WIB Story
Masjid Raya Baitul Khairat Catat Dua Rekor MURI, Kubah dan Jam Analog Terbesar di Indonesia

Keterangan Gambar : Penyerahan sertifikat rekor MURI Masjid Raya Baitul Khairaat di kantor MURI Jakarta, pada Rabu (15/10/2025). (Foto: IST)


Likeindonesia.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah mencatat sejarah baru di bidang infrastruktur keagamaan.


Pembangunan Masjid Raya Baitul Khairaat di Kota Palu resmi meraih dua rekor dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) atas kubah dan menara jam analog terbesar di Indonesia.

Baca Lainnya :


Penyerahan sertifikat rekor MURI berlangsung di kantor MURI Jakarta, pada Rabu (15/10/2025). 


Masjid yang dibangun sejak 23 Oktober 2023 itu memiliki kubah berdiameter 90 meter dan menara dengan jam analog berdiameter 19,3 meter.


Direktur Operasional MURI, Yusuf Ngadri, mengungkapkan bahwa pencapaian tersebut menjadi bukti kemegahan arsitektur religius di Sulawesi Tengah.


“Masjid Raya Baitul Khairat memiliki kubah terbesar di Indonesia dan menara jam analog terbesar di Indonesia. Ini kami tetapkan berdasarkan hasil verifikasi tim MURI,” ujar Yusuf Ngadri saat menyerahkan sertifikat kepada Kepala Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air (Cikasda) Sulteng, mewakili Gubernur Sulawesi Tengah.


Selain dua rekor tersebut, masjid yang akan rampung pada 15 November 2025 itu juga menyimpan berbagai makna filosofis. 


Di antaranya, terdapat 99 ornamen jendela yang melambangkan 99 Asmaul Husna, menara kembar setinggi 66,66 meter yang merefleksikan 6.666 tema perintah dan larangan dalam Al-Qur’an, serta tinggi bangunan utama 30 meter yang menggambarkan 30 juz Al-Qur’an.


Penyerahan sertifikat sejatinya dijadwalkan berlangsung di aula Masjid Raya Baitul Khairat pada 20 Oktober mendatang. 


Namun, karena proses serah terima bangunan baru dijadwalkan pada 15 November, maka prosesi penghargaan dilakukan lebih awal di kantor MURI Jakarta.


Kepala Dinas Cikasda Sulteng, Dr. Andi Ruly Djanggola, yang hadir mewakili Gubernur Sulawesi Tengah, menyampaikan bahwa pembangunan masjid tersebut merupakan hasil kerja lintas kepemimpinan daerah.


“Pembangunan Masjid Raya Baitul Khairat dimulai dari perencanaan pada masa Gubernur Longki Djanggola, dilanjutkan dengan peletakan batu pertama oleh Gubernur Rusdi Mastura, dan akan diteruskan pengelolaannya oleh Gubernur Anwar Hafid,” ujar Andi Ruly.


Ia menegaskan, tujuan utama pembangunan masjid bukan untuk mengejar rekor, melainkan menghadirkan rumah ibadah megah bagi masyarakat Sulawesi Tengah.


“Tidak ada rencana membangun masjid ini untuk memperoleh rekor MURI. Pembangunan dilakukan sesuai desain. Penilaian dari MURI datang karena kubah dan menara jamnya memang terbesar di Indonesia,” jelasnya.


Filosofi angka 9 yang menjadi dasar desain kubah dan menara jam juga memiliki makna mendalam.


“Angka 9 terinspirasi dari surat ke-9 dalam Al-Qur’an, yaitu At-Taubah, yang berarti pengampunan. Harapannya, Masjid Raya Baitul Khairat menjadi rumah kebaikan, tempat memohon ampunan dan keberkahan bagi masyarakat Palu dan Sulawesi Tengah,” tutupnya. (Rul/Nl)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.