- Pramuka Jadi Sarana Pembinaan Karakter Warga Binaan di Lapas Palu
- Komisi IV DPRD Sulteng Tekankan Proporsi TKA dan Pekerja Lokal dalam Ranperda Ketenagakerjaan
- Harga Beras Naik di Parimo, Pemprov Sulteng Gerak Cepat Stabilkan Pasokan
- Palu Peringati 21 Tahun Penembakan Pdt. Susianti Tinulele, Serukan Pesan Damai dan Toleransi
- Harga Beras Melonjak, Bulog Sulteng Pastikan Stok Aman hingga Tahun Depan
- Pemkot Palu dan Bulog Salurkan 4,4 Ton Beras Bantuan ke Warga Kelurahan Baru
- Tidur Lelap di Kapal Berujung Trauma, Mahasiswi Luwuk Jadi Korban Pelecehan oleh Oknum Dosen
- ASN Kantor Sekda Sulteng Disidak Gubernur, Siapa yang Ketahuan Bolos?
- BMA Sulteng Siapkan Pelaksanaan Sanksi Adat Terhadap Gus Fuad Pleret
- Warga Keluhkan Dugaan Nepotisme dalam Penyaluran Bantuan UMKM di Palu
Abcandra Akbar Supratman Fasilitasi Tiket Gratis 288 Santri Arus Balik ke Jawa

Keterangan Gambar : Wakil Ketua MPR RI, Abcandra Akbar Supratman, resmi melepas keberangkatan 288 santri dari Pelabuhan Donggala, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Jumat (11/4/2025). (Foto: Bimaz/Likeindonesia.com)
Wakil Ketua MPR RI, Abcandra Akbar Supratman, resmi melepas keberangkatan 288 santri dari Pelabuhan Donggala, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Jumat (11/4/2025).
Para santri ini diberangkatkan menggunakan KM Dharma Kencana V menuju Surabaya untuk melanjutkan pendidikan mereka di Pulau Jawa usai libur lebaran Idul Fitri 2025.
Baca Lainnya :
- Perebutan Wilayah Angkut Picu Keributan Sopir Rental di Pelabuhan Donggala
- Dulu, Masyarakat Lembah Palu Rela Menukar Seekor Sapi Demi Beli Kain Kulit Kayu di Kulawi
- 8 Pilihan Tempat Bukber Outdoor di Jakarta yang Cocok untuk Foto dan Hemat Budget
- 7 Tips Kulit Sehat dan Glowing, Bikin Kamu Tetap Cerah Selama Puasa!
- Lima Situs Bersejarah yang Hingga Kini Masih Bikin Pusing Para Peneliti
Keberangkatan ini difasilitasi secara gratis oleh Abcandra, sebagai bentuk kepedulian terhadap pendidikan dan keringanan beban ekonomi keluarga para santri. Sebelumnya, para santri ini juga pulang ke kampung halaman menggunakan kapal yang sama bersama Abcandra dalam arus mudik lebaran lalu.
Abcandra menjelaskan, inisiatif pemberian tiket gratis ini bermula dari percakapan dengan para santri saat perjalanan mudik pada 19 Ramadan lalu. Ketika itu, mereka menyampaikan harapan agar perjalanan arus balik difasilitasi dengan potongan harga tiket. Menanggapi aspirasi tersebut, Abcandra langsung memberikan 288 tiket perjalanan secara cuma-cuma.
“Pemberian tiket gratis arus balik santri ini awalnya bermula saat saya mengikuti arus mudik ke Sulteng tanggal 19 yang lalu. Saya berdiskusi bersama para santri saat itu, dan mereka sampaikan keinginannya ketika arus balik bisa difasilitasi,” ujarnya.
Ia juga berharap program ini dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang, tidak hanya saat arus balik tetapi juga saat arus mudik dari Surabaya ke Sulawesi Tengah.
“Tentu ini masih menjadi catatan awal untuk kami, tapi Insya Allah mudah-mudahan di tahun depan tidak hanya digratiskan arus balik namun juga arus mudik dari Surabaya ke Sulteng,” ungkapnya.
Dalam sambutannya, Abcandra juga menekankan pentingnya peran santri dalam menjaga nilai-nilai keislaman dan kearifan lokal, termasuk ajaran Guru Tua, ulama besar asal Sulawesi Tengah. Ia berpesan agar para santri terus menyiarkan Islam melalui pendidikan.
“Saya berharap para santri ini bisa terus menyiarkan Islam dan tidak lupa juga nilai-nilai dari Guru Tua melalui pendidikan,” pesannya.
Para santri pun menyambut bantuan ini dengan antusias dan rasa syukur. Salah satu santri, Zulkifli, menyampaikan terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh Wakil Ketua MPR RI tersebut.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Wakil Ketua yang telah membantu biaya kami kembali menempuh pendidikan di Jawa Timur. Semoga bisa diteruskan sampai beberapa tahun ke depan supaya kami lebih mudah kembali ke kampung halaman,” ujarnya. (BMZ)
